SIAP OSN (KSN) IPA SMP Tahun 2023 : Suhu dan Pengukurannya - POJOK IPA -->

Pages

SIAP OSN (KSN) IPA SMP Tahun 2023 : Suhu dan Pengukurannya

 A.     SUHU DAN PENGUKURANNYA

Termometer Zat cair

            Termometer zat cair terbuat dari bahan kaca yang tidak mudah memuai (koefisien muainya kecil), tetapi mudah menyerap panas. Batang kaca biasanya berbentuk silinder, sehingga dapat berperan sebagai lensa cembung, agar memudahkan dalam pembacaan skala pada termometer. Pada bagian bawah terdapat tandon (reservoir) zat cair, sedangkan bagian atasnya berupa pipa kapiler. Jika pada bagian bawah (tandon) dipanaskan, maka zat cair akan memuai, sehingga permukaan zat cair pada pipa kapiler akan naik, sebaliknya jika didinginkan akan menyusut dan permukaan zat cair pada pipa kapiler akan turun.

Zat cair yang digunakan harus memiliki sifat antara lain:

·         mudah menyerap panas / cepat berubah suhunya ( kalor jenisnya kecil)

·         mudah menghantarkan panas (daya hantar panas / konduktivitas panasnya besar)

·    cepat mengalami perubahan volume / memuai jika mengalami perubahan suhu (koefisien muainya besar)

·         pemuaiannya teratur

·         tidak membasahi dinding kaca

Ada dua macam zat cair yang biasa digunakan yakni : raksa dan alkohol, kedua zat cair tersebut masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan.

n  Raksa (Mercury-in glass)

n  Alkohol (Alcohol-in glass)

a.   Pemuaiannya teratur (Uniform expansion)

a.       Pemuaiannya tidak/kurang teratur (non-uniform expansion)

b.   Tidak membasahi dinding kaca (Does not stick to glass)

b.      Membasahi dinding kaca (Stick to glass)

c.   Mudah diamati - warna keperakan /mengkilap (Easy to see-silvery colour)

c.      Sukar diamati karena tak berwarna – harus ditabahkan pewarna agar mudah diamati (Colourness-dye must be added)

d.   Penghantar panas yang baik; cepat memberikan reaksi jika ada perubahan suhu (Good conductor of heat; reacts quickly to temperature changes)

d.    Penghantar panas yang buruk; lambat memberikan reaksi jika ada perubahan suhu (Poor conductor of heat; slow to react)

e.   Titik didihnya tinggi (High boiling point = 357o C)

 

e.   Titik didihnya rendah; tidak dapat digunakan untuk mengukur titik didih air (Low boiling point (78 oC); cannot be used to measure boiling point of water)

f.        Titik bekunya = - 39o C (Freezing point = - 39 oC)

 

f.     Titik bekunya rendah = - 115o C; dapat digunakan untuk mengukur suhu suatu benda/tempat yang sangat dingin/rendah (Low freezing point = - 115o C; can be used in very cold places)

g.      Mahal (Expensive)

g.      Murah (Cheap)

h.      Zat cair yang berbahaya (Poisonous liquid)

h.      Zat cair yang aman (Save liquid)

 

            Pada termometer dikenal adanya titik tetap atas dan titik tetap bawah yang digunakan sebagai titik acuan atau referensi. Sebagai titik tetap atau titik acuan mempunyai syarat yakni suhunya harus t//etap. Pada zat cair suhunya akan tetap pada saat zat cair tersebut mengalami perubahan wujud, yakni perubahan wujud dari cair ke gas (menguap), dan perubahan wujud dari cair ke padat (membeku).

 

1.         Syarat yang harus dimiliki oleh zat pengisi ruang termometer adalah … .

A.         tidak membasahi dinding, angka muai besar, pemuaian teratur

B.         tidak membasahi dinding, angka muai kecil, pemuaian teratur

C.         tidak membasahi dinding, wujud cair, angka muai kecil

D.        tidak membasahi dinding, wujud cair, pemuaian teratur

2.     Alkohol dan raksa banyak digunakan dalam pembuatan termometer. Termometer yang harus digunakan untuk mengukur titik didih air adalah termometer … .

A.         raksa karena titik didihnya lebih tinggi dari titik didih air

B.         raksa karena bacaan termometer raksa lebih mudah diamati

C.         alkohol karena lebih aman digunakan oleh siswa

D.        alkohol karena dapat diwarnai sehingga lebih mudah terbaca

3.     Nilai temperatur A dalam skala Fahrenheit dua kali nilainya dalam skala Celcius. Nilai temperatur A adalah .. . .

A.         160 ⁰F

B.         320 ⁰C

C.         433 K

D.        593 K


4.         Sebuah thermometer Y menunjukkan titik beku air 50 ⁰Y dan titik didih air 200 ⁰Y. Jika sebuah benda diukur dengan thermometer Celcius suhunya 50 ⁰C, maka jika diukur dengan thermometer Y suhunya adalah ….

A.         100°Y

B.         110°Y

C.         125°Y

D.        135°Y

5.         Termometer X di dalam es mencair menunjukkan pembacaan -20°X dan pada air mendidih menunjukkan pembacaan 130°X. Pada saat thermometer skala Fahrenhait dan Celcius menunjukkan pembacaan yang sama. maka thermometer X akan menunjukkan pembacaan …

A.         -32°X

B.         -60°X

C.         -80°X

D.        -120°X

6.         Suhu air hangat menurut skala Kelvin 318, bila diukur menggunakan thermometer yang memiliki skala Fahrenheit akan terbaca angka . . . .

A.         131

B.         113

C.         101

D.        81

7.         Perbedaan suhu sebesar 15°C sama dengan perbedaan suhu sebesar … .

A.         12°F

B.         27°R

C.         15 K

D.        288 K

8.         Kenaikan suhu sebesar 10°C sama dengan kenaikan suhu sebesar … .

A.         283 K

B.         263 K

C.         27,3 K

D.        10 K

9.         Yang tidak diperlukan untuk menentukan skala termometer adalah … .

A.         titik tetap atas

B.         titik didih

C.         titik tetap bawah

D.        lebar skala

10.     Sebuah termometer tak berskala berisi raksa. Ketika dimasukkan ke dalam es melebur panjang kolom raksa 5 cm dan ketika dimasukkan ke dalam air mendidih panjang kolom raksa 30 cm. Ketika termometer menunjukkan 25°C panjang kolom raksa adalah … .

A.         6,25 cm

B.         10,25 cm

C.         11,25 cm

D.        22,50 cm

11.     Sebuah termometer yang tidak umum menggunakan skala pengukuran dengan titik beku air -15°S dan titik didih air 60°S. Jika termometer tersebut menunjukkan nilai 10°S, nilai suhu tersebut dalam skala Fahrenheit adalah …. .

A.         28°

B.         35°

C.         57°  

D.        92°

12.     Cairan pengisi thermometer biasa terbuat dari raksa atau alkohol, dasar pembuatan thermometer tersebut memakai azas perubahan … .

A.         angka muai raksa sebagai akibat perubahan suhu

B.         daya serap panas sebagai akibat perubahan suhu raksa

C.         tekanan sebagai akibat adanya perubahan suhu pada raksa

D.        volume sebagai akibat adanya perubahan suhu pada raksa

13.     Suhu air hangat menurut skala termometer Celcius 45. Menurut skala Fahrenheit suhu tersebut adalah … .

A.         25

B.         57

C.         81

D.        113

14.     Sebuah pipa gelas berisi alkohol akan digunakan sebagai termometer. Tinggi kolom alkohol ketika ujung pipa dikontakkan dengan es meleleh dan air mendidih berturut-turut adalah 4 cm dan 28 cm. Temperatur air yang membuat tinggi kolom alkohol 16 cm adalah . . . °C

A.         67,7

B.         50

C.         16

D.        12

15.     Hasil pengukuran menunjukkan bahwa suhu ruangan di suat kantor pada waktu tertentu adalah 30°C. Suhu ini sama saja dengan . . . .

A.         56°R

B.         86°F

C.         24K 

D.        303°R

16.     Es yang sedang mencair dan air yang sedang mendidih pada tekanan 1 atm diukur oleh termometer T menunjukkan skala 20 dan 220. Jika termometer tersebut dimasukkan ke dalam air yang bersuhu 45°C, maka skala pembacaan termometer T menunjukkan angka … .

A.         100°

B.         110°

C.         120°

D.        130°

17.     Dua buah thermometer P dan Q prinsip kerjanya sama, tetapi memiliki skala yang berbeda. Batas bawah dan batas atas skala thermometer P adalah 0 oP dan 50°P dan dibagi menjadi 50 skala, sedangkan batas bawah dan abtas atas skala thermometer Q adalah 20°Q dan 170°Q dan dibagi menjadi 150 skala. Jika thermometer P menunjukkan angka 30°P, maka saat itu thermometer Q menunjukkan angka … .

A.         50°Q

B.         90°Q

C.         110°Q

D.        150°Q

18.     Termometer Reamur dan Fahrenheit menunjukkan nilai yang sama pada angka … .

A.         40

B.         25,6

C.         nol

D.        -25,6

19.     Suhu sebuah benda menurut termometer Celcius dan termometer A berturut-turut yaitu 40°C dan 60°A. Satu derajat Celcius sama dengan 0,8 derajat menurut termometer A. dengan demikian, menurut termometer A pada tekanan udara 1 atm es mencair pada suhu … .

A.         0°A

B.         10°A

C.         20°A

D.        30°A

20.     Tinggi cairan dalam kolom termometer X untuk titik beku air adalah 2 cm dan untuk titik didih air 15 cm pada tekanan 1 atm. Jika suatu zat mempunyai suhu 30°C, maka cairan termometer X memiliki ketinggian . . .  cm.

A.         9,5

B.         5,9

C.         3,9

D.        3,5

21.     Termometer X memakai skala 40o untuk titik beku air pada tekanan 1 atmosfer dan 220o untuk titik didih air pada tekanan 1 atmosfer. Jika suatu zat mempunyai suhu 30oC, maka thermometer X menunjukkan skala ….

A.         160o                               

B.         94o                                 

C.         50o                                 

D.        47o

22.     Suhu suatu benda berubah dari 40oC menjadi 60oC. Bila dinyatakan dalam skala suhu Fahremheit, suhu dan perubahan suhuter sebut berturut-turut adalah ….

A.         72oF, 108oF, 36oF                                                     

B.         72oF, 108oF, 68oF

C.         104oF, 140oF, 68oF

D.        104oF, 140oF, 36oF

23.     Garis skala 0 suatu thermometer X menunjukkan suhu 0°C, sementara garis skala 20 termometer tersebut menunjukkan suhu 50°C. Suhu air yang sedang mendidih pada tekanan udara 1 atm akan ditunjukkan oleh thermometer X pada garis skala … . 40

24.     Suatu thermometer raksa menunjukkan suhu 0°C pada panjang kolom 10 cm dan suhu 80°C pada panjang kolom 18 cm. Jika permukaan raksa pada thermometer itu berada pada panjang kolom 15 cm, maka suhu yang ditunjukkan sama dengan … .

A.         30°C

B.         40°R

C.         112°F

D.        303 K

25.     Titik leleh kamfer adalah pada temperatur 176°F. Jika dinyatakan dalam satuan K dan °C, maka titik leleh kamfer adalah … .

A.         353,0 dan 80,0

B.         80,0 dan 353,0

C.         97,8 dan 370,8

D.        370,8 dan 97,8

26.     Sebuah termometer menunjukkan angka 25 ketika dicelupkan ke dalam es yang sedang melebur pada tekanan 1 atm dan menunjukkan angka 75 ketika dicelupkan ke adalam air yang sedang mendidih pada tekanan 1 atm. Ketika digunakan bersama-sama, jika termometer Celcius menunjukkan angka 60°C, maka termometer tersebut menunjukkan angka … .

A.         55                                   

B.         45

C.         65

D.        70

Keterangan :
Silahkan klik jawaban yang berwarna biru untuk melihat cara penyelesaiannya

0 Response to "SIAP OSN (KSN) IPA SMP Tahun 2023 : Suhu dan Pengukurannya"

Post a Comment

Iklan Atas

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel