Massa Jenis Zat - POJOK IPA -->

Pages

Massa Jenis Zat

 Massa Jenis Zat

Apersepsi

Amatilah tayangan video pada link Video tentang fenomena dua warna air laut Suramadu

Massa jenis  adalah pengukuran massa setiap satuan volume benda. Semakin tinggi massa jenis suatu benda, maka semakin besar pula massa setiap volumenya. Massa jenis setiap materi berbeda-beda, yang dapat dijadikan sebagai penanda suatu zat. Massa jenis suatu zat yang sama tetap sama, walaupun ukurannya berbeda.

1.       Menentukan Massa Jenis Suatu Benda

Perhatikan gambar berikut untuk membandingkan massa dari empat materi yang volumenya sama.

Dari gambar tersebut, kita dapat mengetahui materi mana yang paling rapat atau dengan kata lain yang massa jenisnya paling tinggi. Jika dibandingkan massa 1 kg besi dengan massa 1 kg kapas adalah sama, hanya saja akan dibutuhkan banyak sekali kapas agar dapat mencapai massa 1 kg, sementara besi hanya dibutuhkan sedikit, nah dengan demikian yang berbeda antara besi 1 kg dengan kapas 1 kg adalah volumenya.

 Massa jenis adalah massa yang dimiliki oleh suatu benda setiap satuan massa, maka secara matematis dapat ditulis :

Berikut adalah contoh soal untuk menentukan massa jenis suatu benda :


Massa benda        : m   = 2 kg = 2000 g

Volume benda     : 

V    = Panjang x lebar x tinggi

      = 5 cm x 4 cm x 2, 5 cm 

      = 50 cm3

Massa jenis           : 

ρ   = m/v 

     = 2000 g / 50 cm3

     = 40 g/cm3

                      
 Contoh soal :

1.      Seorang anak menemukan sebuah logam seperti pada gambar, setelah ditimbang ternyata massa dan volumenya diperlihatkan pada alat ukur berikut :

Massa jenis logam tersebut adalah . . . .

A.  0,5435 kg/m3

B. 13,2 kg/m3

C. 543,5 kg/m3

D. 13.200 kg/m3

Latihan Soal

1.      Perhatikan tabel massa jenis beberapa zat berikut!

No

Jenis Benda

Massa Jenis (g/cm3)

 

1

Es

0,92

2

Besi

7,8

3

Aluminium

2,7

4

Air

1,0

5

Minyak

0,8

 

Posisi benda padat yang benar saat dimasukkan ke dalam zat cair adalah ... .

2.      Perhatikan tabel massa jenis beberapa zat berikut!

No

Jenis Benda

Massa Jenis (g/cm3)

1

Air

1,0

2

Kayu

0,8

3

Aluminium

2,7

4

Es

0,92

 Posisi benda padat yang benar saat dimasukkan ke dalam zat cair adalah . . . .

3.      Perhatikan tabel pengukuran massa dan volume berikut ini!


Posisi yang benar dari benda-benda tersebut ketika dimasukkan ke dalam zat cair (massa jenis zat cair 1 g/cm3) adalah ....

 

4.      Perhatikan tabel massa dan volume dari tiga benda berikut:

No

Benda

Massa (kg)

Volume (m3)

1.

Benda P

12

0,006

2.

Benda Q

6

0,006

3.

Benda R

4

0,0016

Jika ketiga benda tersebut dimasukkan ke dalam air bermassa jenis 1000 kg/m3, maka posisi benda yang benar ditunjukkan oleh gambar ....

5.     Batu bermassa 200 g dimasukkan ke dalam gelas berpancuran seperti pada gambar.

Air yang tumpah karena terdesak batu ditampung pada bejana. Massa jenis batu adalah . . . .

A.      0,25 g/cm3                      

B.       0,40 g/cm3        

C.       4,00 g/cm3

D.      1.000 g/cm3

6.    Seorang anak menemukan sebuah logam seperti pada gambar, setelah ditimbang ternyata massa dan volumenya diperlihatkan pada alat ukur berikut : 

Massa jenis logam tersebut adalah . . . .

A.        1,015 kg/m3

B.         19,3 kg/m3

C.         101,5 kg/m3

D.        19.300 kg/m3

7.      Perhatikan gambar pengukuran benda berikut!



Jika massa benda yang dicelupkan sebesar 315 gram, maka massa jenis benda tersebut adalah ....

A.          15.750 kg/m3

B.          7.875 kg/m3

C.          4.500 kg/m3

D.          3.150 kg/m3

8.     
Perhatikan gambar pengukuran berikut!

Massa jenis batu sesuai data pada gambar (1) dan (2) adalah . . . .

A.  6 000 kg/m3

B.  4 000 kg/m3

C.  2 400 kg/m3                

D.  670 kg/m3

9.     
Perhatikan gambar pengukuran massa sebuah benda seperti gambar berikut!

Jika volume benda tersebut 250 cm3, maka massa jenis benda tersebut adalah . . . .

A.         250 kg/m3

B.         500 kg/m3

C.         1 500 kg/m3

D.        6 000 kg/m3

10. Perhatikan massa jenis dan gambar percobaan berikut!

Benda

Massa jenis (g/cm3)


Emas

19,3

Perak

10,5

Besi

7,9

Aluminium

2,7

Berdasarkan hasil pengukuran massa dan volume benda, maka jenis benda tersebut sesuai tabel massa jenis di atas adalah ....

A.  emas  

B.  perak 

C.  besi

D.  aluminium

 

11.  Susi siswa kelas 7 mendapat tugas dari gurunya untuk menentukan jenis benda M.


Susi melakukan pengukuran massa dan volume benda tersebut dengan menggunakan alat seperti pada gambar.


Benda

Massa jenis

Aluminium

2 700 (kg/m3)

Seng

7 140 (kg/m3)

Besi

7 900 (kg/m3)

Kuningan

8 400 (kg/m3)

Berdasarkan hasil pengukuran benda dan kesesuaian massa jenis pada tabel, maka jenis benda yang diukur tersebut adalah... 

A.  aluminium      

B.   seng    

C.  besi

D.  Kuningan


12. Seorang siswa melakukan percobaan untuk menentukan jenis benda yang ditemukannya. Siswa tersebut mengukur massa dan volume dengan menggunakan alat seperti pada gambar

Benda

Massa jenis (kg/m3)

Aluminium

2.700

Besi

7.900

tembaga

8.400

perak

10.500

Berdasarkan hasil pengukuran massa dan volume benda, maka jenis benda tersebut sesuai tabel massa jenis di atas adalah ....

A.    aluminium     

B.     besi    

C.     tembaga         

D.    Perak

13. 
Seorang anak menemukan suatu logam M di jalan. Kemudian ia menimbang massa dan mengukur volume benda tersebut seperti pada gambar berikut

Benda

Massa jenis (kg/m3)

Aluminium

2 700

Seng

7 140

Besi

7 900

Kuningan

8 400

Berdasarkan hasil pengukuran dan tabel massa jenis benda, maka jenis logam M tersebut adalah . ...

A.  kuningan          

B.  seng            

C.  besi             

D.  aluminium

 

14.
Perhatikan gambar berikut!

Massa jenis balok tersebut adalah….

A. 2,7 kg/m3

B.  2,8 g/cm3                                                              

C.  2.700 kg/m3                     

D. 2.800 g/cm3

15.  Massa Jenis 9.JPGPerhatikan gambar berikut !

Jika massa balok 2 kg, massa jenis balok tersebut adalah . . . .

A.    25 gr/cm3

B.     30 gr/cm3

C.     40 gr/cm3

D.    50 gr/cm3

15.   Dalam sebuah tangki terdapat bensin yang bermassa 15 kg. Jika massa jenis bensin 750 kg/m3, hitunglah volume bensin tersebut!

16.   Suatu zat cair memiliki massa jenis sebesar 0,81 g/cm3. Apabila dinyatakan dalam kg/m3,massa jenis zat cair tersebut adalah . . . .

       = 0,81 x 1000 kg/m3  = 810  kg/m3

Sekilas info sains

Pada tahun 250 sebelum Masehi di kota Syacuse diperintahkan oleh seorang raja yang bernama Hiero. Raja Hiero ingin membuat suatu mahkota emas untuk dirinya. Ia sendiri yang menimbang emas murni lalu memerintahkan seorang pandai besi untuk membuatkannya mahkota yang hanya terbuat dari ema situ. Pandai besi membuat mahkota yang sangat indah dan raja Hiero mengenakan dengan penuh kepuasan. Namun ada beberapa orang disekitar raja yang mengatakan bahwa pandai besi itu sering bersikap curang sehingga perlu dicek lagi kandungan mahkota raja tersebut apakah seluruhnya mengandung emas murni.

Raja Hiero pun memanggil seorang ahli Matematika yang jenius bernama Archimedes untuk menyelidiki kandungan mahkotanya. Archimedes menyanggupi permintaan raja Hiero walaupun sangat sulit. Berhari-hari ia memikirkan cara menyelidiki hal ini. Pada suatu saat, Ketika mandi Archimedes mencelupkan dirinya ke bak yang penuh berisi air. Dia menyadari ada air yang tumpah keluar saat ia mencelupkan diri ke bak itu. Ia pun menemukan bahwa jumlah air yang tumpah sama dengan volume tubuhnya yang masuk dalam air. Karena sangat senang ia telah menemukan cara untuk menyelesaikan tugas raja. Karena sangat senang, ia pun keluar dari pemandian dan berteriak dalam bahasa Yunani, ‘’EUREKA! EUREKA! ‘’ dalam artinya adalah ‘’aku menemukannya’’

                                           

2.        Mengapung dan Tenggelam

Massa jenis benda > massa jenis cairan : benda tenggelam

Massa jenis benda = massa jenis cairan : benda melayang

Massa jenis benda < massa jenis cairan : benda mengapung



0 Response to "Massa Jenis Zat"

Post a Comment

Iklan Atas

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel