contoh soal AKM teks informasi untuk pembelajaran level 1 kelas 7 dan 8 - POJOK IPA -->

Pages

contoh soal AKM teks informasi untuk pembelajaran level 1 kelas 7 dan 8

contoh soal AKM teks informasi untuk pembelajaran level 1 kelas 7 dan 8.

 diambil dari https://gurubelajar.kemdikbud.go.id/

Mengenang Katherine Johnson, Manusia Komputer dari NASA

Sumber: tekno.tempo.co/read/1314311/mengenang-katherine-johnson-manusia-komputer-dari-nasa
Disadur oleh: Tyas.

Senin, 2 Maret 2020, 09:57 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat NASA kehilangan orang yang sangat penting dalam bidang upaya eksplorasi luar angkasa awal Amerika. Orang itu adalah seorang matematikawan yang dijuluki manusia komputer, yaitu Katherine Johnson. Ia telah meninggal pada usia 101 tahun pada 24 Februari 2020.

Administrator NASA Jim Bridenstine melalui akun Twitter-nya mengabarkan berita duka itu. "Dia adalah pahlawan Amerika dan warisan kepeloporannya tidak akan pernah dilupakan," bunyi unggahan Bridenstine, seperti dikutip VOA News, akhir pekan lalu.

Katherine adalah perempuan keturunan Afrika-Amerika yang bekerja dalam program luar angkasa NASA. Dia dan rekan-rekannya dikenal sebagai manusia komputer pada tahun-tahun awal upaya NASA untuk memulai program misi luar angkasa.

Mereka menggunakan pensil, penggaris geser, dan mesin penghitung mekanis untuk menghitung jalur roket dan pengorbit di atmosfer dan di luar angkasa. Katherine bekerja pada misi pertama untuk menempatkan orang Amerika di luar angkasa pada tahun 1961. Dia juga mengonfirmasi perhitungan komputer yang dibuat oleh komputer IBM pada 1962.

Katherine sempat menerima Presidential Medal of Freedom dari Presiden Barack Obama pada 2015. Saat itu, Administrator NASA Charles Bolden memujinya sebagai pemikir besar yang ikut menentukan arah perkembangan NASA dan Amerika Serikat.

Katherine tumbuh di Virginia Barat saat pendidikan bagi orang Afrika-Amerika dibatasi. Namun, kecerdasan otak membawanya ke West Virginia State College pada usia 15 tahun. Dia juga merupakan salah satu murid kulit hitam pertama yang memasuki sekolah pascasarjana di West Virginia University pada 1938.

Kemudian, Katherine bekerja untuk sebuah lembaga yang kini bernama NASA dan pensiun pada 1986. Dia mengatakan sangat bangga menghitung jalur untuk pendarat bulan dan pesawat ruang angkasa komando yang mengorbit untuk perjalanan pertama ke bulan, Apollo 11.

Katherine menggambarkan kemampuannya di NASA dengan menjelaskan, "Anda beri tahu saya kapan dan di mana Anda ingin turun, dan saya akan memberi tahu Anda di mana dan kapan, serta bagaimana cara meluncurkannya," katanya.

Sepanjang masa pendidikannya, Katherine Jonhson berkata bahwa dia berhasil karena dia selalu bertanya–bahkan saat orang-orang mencoba mengabaikannya, dia tetap mengangkat tangannya.

--- 

kompetensi 1 level 1

Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra atau teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.

 

Khaterine Johnson mampu bersekolah di West Virginia State College saat pendidikan bagi orang Afrika-Amerika dibatasi di Virginia Barat. Hal tersebut disebabkan oleh ....

A.      kemampuan yang luar biasa 

B.       kesehatan yang tidak memadai

C.       orang tua yang pindah kerja

D.      rasisme yang berkembang

Kunci : A

https://hasilun.puspendik.kemdikbud.go.id/akm/akm/soal?j=3&l=4&s=237

kompetensi 2 level 1

Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks sastra atau teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.

Soal Pilihan Ganda Kompleks
Beri klik pada kolom (S) jika pernyataan salah dan (B) jika pernyataan benar.
Menurut teks tersebut, Khaterine Jhonson layak disebut sebagai ....
Pernyataan
S
B
Pencipta komputer
 
 
Pejuang gender
 
 
Antariksawan
 
 
Pejuang perang
 
 
Tokoh kulit hitam
 
 

kompetensi 3 level 1

Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Soal Pilihan Ganda
Kondisi sosial budaya yang digambarkan dalam teks tersebut memberikan gambaran tentang ...

A.    Kemampuan Khaterina Jhonson untuk mendobrak batasan atas perlakuan ras yang tidak adil.

B.     Kerumitan hidup Khaterina Johnson membuatnya lebih kuat mentalnya.

C.     Pengalaman Khaterina Johnson dalam kehidupan pribadinya yang banyak.

D.    Penggambaran kemampuan Katherina Johson dalam perkembangan NASA.

https://hasilun.puspendik.kemdikbud.go.id/akm/akm/soal?j=3&l=4&s=239

Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Soal Uraian
Berdasarkan teks tersebut, apa saja keistimewaan yang dapat diteladani dari tokoh Katherine Johnson?
Kunci : dia pekerja keras, punya rasa penasaran yang tinggi

kompetensi 6 level 1

Menilai kualitas teks informasi berdasarkan pengalaman pribadinya dalam membaca teks yang terus meningkat sesuai jenjangnya (misalnya mengidentifikasi asumsi/opini dari fakta).
Soal Uraian
Teks tentang Katherine Johnson tersebut dapat menggambarkan kehebatannya sebagai seorang perempuan yang luar biasa.
Setujukah kamu dengan pernyataan tersebut?
Berikan alasan atas pilihanmu ...
jawaban bisa bervariasi, tetapi diharapkan jawaban mayoritas adalah setuju karena Katherine Johnson adalah perempuan pekerja keras yang menjadi pahlawan dalam bidang antariksa.

https://hasilun.puspendik.kemdikbud.go.id/akm/akm/soal?j=3&l=4&s=246

Peluang Bioindustri, Potensi Teripang untuk Kesejahteraan Masyarakat Pesisir Indonesia

Setelah bergabung dengan tim lingkungan hidup di Bank Dunia tahun lalu, saya menantikan banyak hal, salah satunya adalah melihat terumbu karang yang luar biasa di Negara Indonesia. Dalam sebuah perjalanan baru-baru ini ke Pusat Bioindustri Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di Lombok, saya melihat secara langsung seberapa besar potensi teripang.

Sejujurnya, teripang yang saya lihat (Holothurian scabra) tidak terlalu menarik. Saya tidak tertarik untuk menyentuhnya apalagi memakannya, tetapi ternyata hewan ini memiliki harga yang sangat mahal. Teripang telah lama diminati di Asia dan Timur Tengah. Studi ilmiah menemukan bahwa hewan kecil berlendir ini penuh dengan nilai nutrisi, mengandung mineral yang luar biasa tinggi, serta menjadi bahan obat. Setelah para ilmuan lebih banyak mempelajari teripang, permintaan global meroket yang membuat konsumen dan perusahaan farmasi dari Amerika Serikat, Eropa, dan Tiongkok berebut teripang.

Permintaan teripang yang meningkat mengarah pada panen yang tidak berkelanjutan. Integrated Sustainable Oceans Program dari Bank Dunia mendukung pemerintah Indonesia dalam mengatasi eksploitasi laut yang tidak berkelanjutan melalui Program Coral Reef Rehabilitation and Management Program Coral Triangle Initiative (COREMAP-CTI). Di Pulau Lombok, COREMAP – CTI membantu mendanai Pusat Bioindustri LIPI, yaitu wadah para ilmuwan untuk melihat bagaimana komunitas lokal dapat membiakkan berbagai jenis teripang untuk dijual. Tingkat kemiskinan di wilayah pesisir Indonesia ini lebih tinggi daripada rata-rata nasional. Diversifikasi mata pencaharian di masyarakat yang bergantung pada perikanan sangat penting.

Karena nilai pasar yang tinggi, biaya awal yang rendah, dan persyaratan teknologi minimal, budidaya teripang bisa menjadi kunci untuk memperkuat ekonomi lokal, meningkatkan ketahanan pedesaan, serta mengurangi tekanan pada habitat sensitif. "Kami memiliki rencana besar untuk masa depan. Pada saat ini, kami sedang memperluas penelitian tentang spesies dengan potensi komersial. Kami juga berencana untuk memperkuat hubungan antara penelitian dan aplikasi, termasuk berbagi teknologi dan penelitian kami dengan sektor swasta dan komunitas lokal,” ungkap Peneliti senior LIPI Hendra Munandar di Pusat Bioindustri.

Saat meninggalkan Pusat Bioindustri, saya menyadari betapa perasaan saya tentang teripang telah berubah. Walaupun masih tidak ingin memakannya, saya tidak sabar untuk melihat bagaimana investasi dalam modal pembangunan manusia, ilmu pengetahuan, dan teknologi akan menawarkan peluang besar untuk mengubah mata pencaharian pesisir pedesaan. Jika teripang yang tampaknya tidak mencolok memiliki potensi untuk membuat dampak sebesar ini, coba pikirkan hal apa lagi yang ada di bawah lautan Indonesia yang juga memiliki dampak untuk Indonesia dan masyarakatnya.  

Penulis: AndrĂ© Rodrigues De Aquino Senior (Natural Resources Management Specialist, Environment and Natural Resources Global Practice, World Bank) Dan  David Kaczan (Economist)
Diedit oleh: Eko Budiono 

---

"Permintaan teripang yang meningkat mengarah pada panen yang tidak berkelanjutan. Integrated Sustainable Oceans Program dari Bank Dunia mendukung pemerintah Indonesia dalam mengatasi eksploitasi laut yang tidak berkelanjutan melalui Program Coral Reef Rehabilitation and Management Program Coral Triangle Initiative (COREMAP-CTI)." 

 

kompetensi 2 level 1

Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks sastra atau teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Pilihan Ganda
Apa yang dimaksud dengan kata "berkelanjutan" pada cuplikan kalimat dari paragraf 3 di atas?

A.        Terbatas sumbernya.

B.        Dapat dimanfaatkan secara terus-menerus.

C.         Mendukung kehidupan.

D.        Mendukung perekonomian.

E.         Pengembangan teknologi tepat guna.

https://hasilun.puspendik.kemdikbud.go.id/akm/akm/soal?j=3&l=4&s=238

kompetensi 4 level 1

Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Soal Pilihan Ganda Kompleks
Dari kalimat tersebut, kita bisa memahami bahwa …. (Pilihan jawaban bisa lebih dari satu.)

A.      Teripang adalah hewan laut yang tampaknya tidak mencolok.

B.      Lautan indonesia memiliki dampak untuk Indonesia dan masyarakatnya.

C.      Teripang memiliki potensi untuk menghasilkan dampak yang besar.

D.      Lautan Indonesia memiliki potensi besar yang bisa digali.

E.       Teripang berpotensi untuk memberi dampak pada lautan Indonesia.

Setelah membaca teks tersebut, bagaimana Anda memperkirakan masa depan budi daya teripang? (Pilihan jawaban bisa lebih dari satu.)

A.        Budi daya teripang akan berkembang karena teripang memiliki harga jual yang sangat mahal

B.        Budi daya teripang akan menurun karena adanya diversifikasi mata pencaharian terkait perikanan. 

C.        Budi daya teripang akan berkembang karena adanya investasi dalam modal pembangunan manusia, ilmu pengetahuan, dan teknologi.

D.        Budi daya teripang akan menurun karena permintaan teripang yang meningkat akan membuat panen yang tidak berkelanjutan.

E.         Budi daya teripang akan berkembang karena melibatkan peneliti, sektor swasta, dan komunitas lokal.

 

https://hasilun.puspendik.kemdikbud.go.id/akm/akm/soal?j=3&l=4&s=242

.

0 Response to "contoh soal AKM teks informasi untuk pembelajaran level 1 kelas 7 dan 8"

Post a Comment

Iklan Atas

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel